Daftar Paspor Paling Berpengaruh di Dunia

Paspor merupakan sebuah dokumen esensial yang berfungsi sebagai identitas resmi bagi warga negara ketika sedang berada di luar negeri. Menariknya, terdapat sejumlah negara yang mempunyai paspor paling berpengaruh di dunia.

Pemegang paspor dari negara-negara ini dapat melakukan perjalanan ke banyak negara tanpa harus mengurus visa terlebih dahulu. Pada kesempatan kali ini, kami akan membahas seputar beberapa paspor paling berpengaruh di dunia. Berikut ini merupakan beberapa paspor paling berpengaruh di dunia yang perlu anda ketahui.

Daftar Paspor Paling Berpengaruh di Dunia

Daftar Paspor Paling Berpengaruh di Dunia

Spanyol

Paspor Spanyol menempati peringkat pertama di dunia dengan skor yang sangat mengesankan sebesar 90,36. Paspor ini memberikan akses bebas visa ke 106 negara. Pemilik paspor Spanyol juga dapat menikmati perjalanan mudah ke 111 negara tujuan menggunakan eTA (Electronic Travel Authorization) dan mempunyai opsi untuk mendapatkan visa saat kedatangan di 30 negara.

Selain itu, Spanyol juga menawarkan 18 kemungkinan eVisa, menunjukkan dedikasinya terhadap kemudahan digital dalam proses imigrasi. Bahkan untuk negara-negara yang memerlukan visa, pemilik paspor Spanyol masih mempunyai akses ke 18 destinasi.

Menariknya tidak ada negara yang memberlakukan larangan masuk untuk pemilik paspor Spanyol sehingga menjadikan dokumen ini sebagai alat yang sangat berharga untuk menjelajahi dunia tanpa ada hambatan.

Jerman

Paspor Jerman menempati urutan kedua di dunia dengan skor 90,26. Paspor ini memberikan kemudahan luar biasa bagi pemiliknya untuk berpergian 106 negara tanpa perlu menggunakan visa. Selain itu, pemegang paspor Jerman dapat menikmati perjalanan ke 11 negara melalui Electronic Travel Authorization (eTA) dan juga mempunyai opsi untuk mendapatkan visa saat kedangannya di 29 negara.

Negara ini juga memprioritaskan kemudahan digital dengan menyajikan 19 opsi eVisa yang semakin mempermudah proses imigrasi. Bahkan untuk negara-negara yang memerlukan visa, pemegang paspor Jerman tetap mempunyai akses ke 18 destinasi. Hal ini menunjukkan betapa kuat dan fleksibelnya paspor ini dalam mendukung perjalanan internasional.

Singapura

Paspor Singapura berada dalam urutan ketiga di dunia dengan skor 90,21. Dengan memiliki paspor ini, warga Singapura dapat memasuki 156 negara tanpa memerlukan visa. Hal itulah yang membuat paspor ini paling kuat dalam hal kebebasan perjalanan. Selain itu, paspor Singpura menawarkan 29 pilihan visa-on-arrival.

Sehingga perjalanan internasional menjadi lebih fleksibel dan juga sangat mudah. Singapura juga memberikan kemudahan melalui 13 opsi eVisa, yang menunjukkan komitmennya negara ini untuk memprioritaskan kenyamanan dan juga aksesibilitas bagi warganya ketika sedang berpergian ke luar negeri.

Italia

Paspor Italian mempunyai skor sebesar 90,15, sehingga menempati kedudukan keempat di dunia. Pemilik paspor Italia dapat memasuki 107 negara tanpa harus menggunakan visa. Hal ini menunjukkan tingginya tingkat kebebasan dan juga fleksibilitas yang ditawarkan oleh dokumen ini. Selain itu untuk menambah kenyamanan perjalanan, paspor Italia menyediakan 27 opsi vira-on-arrival yang memungkinkan pemiliknya untuk memperoleh visa ketika tiba di negara tujuannya.

Tidak hanya itu saja, Italia juga menawarkan 20 pilihan eVisa yang mencerminkan komitmennya terhadap kemudahan digital dan aksesibilitas. Kemampuan paspor Italia untuk memberikan akses yang mudah sekaligus cepat menuju berbagai negara menjadikannya sebagai sumber daya yang sangat berharga untuk seseorang yang sering berpergian ke luar negeri.

Prancis

Prancis menduduki peringkat kelima di dunia dengan nilai skor 90,03. Pemilik paspor Prancis dapat memasuki 103 negara tanpa harus menggunakan visaa, memberikan kebebasan perjalanan bagi penggunanya. Selain itu, paspor Perancis juga menyediakan akses mudah melalui 11 tempat yang memerlukan Electronic Travel Authorization (eTA) dan juga 28 pilihan visa-on-arrival.

Sehingga memungkinkan pemilik paspor untuk mendapatkan visa ketika datang ke berbagai negara. Prancis juga menunjukkan komitmennya terhadap kemudahan digital dengan menawarkan 20 opsi eVisa, sehingga dapat memastikan proses perjalanan yang lebih sederhana dan efisien.

Related Posts

Cara yang Bisa Anda Lakukan untuk Mengatasi Order Fiktif Grabfood dengan Melaporkan ke Aplikasi

Cara yang Bisa Anda Lakukan untuk Mengatasi Order Fiktif Grabfood dengan Melaporkan ke Aplikasi – Order fiktif adalah masalah yang sering dialami oleh driver dan pengguna GrabFood. Hal ini juga…

Cara Mendapatkan Grab Benefits untuk Mitra Driver pada Tahun 2024

Cara Mendapatkan Grab Benefits untuk Mitra Driver pada Tahun 2024 – Grab Benefits adalah salah satu program eksklusif yang disediakan Grab untuk mendukung kesejahteraan dan produktivitas mitra driver. Di tahun…

Belum Di Baca

Cara Mudah Melakukan Cashout atau Mencairkan Saldo Wallet Lalamove

Cara Mudah Melakukan Cashout atau Mencairkan Saldo Wallet Lalamove

Cara Mengatasi Kaspro Wallet Maxim Customer yang Terkena Blokir

Cara Mengatasi Kaspro Wallet Maxim Customer yang Terkena Blokir

Cara yang Bisa Anda Lakukan untuk Mengatasi Order Fiktif Grabfood dengan Melaporkan ke Aplikasi

Cara yang Bisa Anda Lakukan untuk Mengatasi Order Fiktif Grabfood dengan Melaporkan ke Aplikasi

Cara Mendapatkan Grab Benefits untuk Mitra Driver pada Tahun 2024

Cara Mendapatkan Grab Benefits untuk Mitra Driver pada Tahun 2024

Cara Order GrabMart Terbaru di Tahun 2024, Langkah dan Manfaat Pengguna

Cara Order GrabMart Terbaru di Tahun 2024, Langkah dan Manfaat Pengguna

Cara Pengajuan Banding Saat Akun Lalamove Dibekukan (Suspend)

Cara Pengajuan Banding Saat Akun Lalamove Dibekukan (Suspend)